PerisaiNews.Co, Merangin- Puluhan warga dari 4 Kecamatan di Kabupaten Merangin Jambi melakukan aksi unjuk rasa di Kantor PLN Rayon Bangko. Aksi itu dilakukan warga lantaran gerah dengan sering terjadinya pemadaman listrik terus menerus di daerah mereka.
Sebelum mendatangi Kantor Rayon PLN Bangko, warga berawal dengan menggelar longmarch keliling kota Bangko Jambi. Aksi protes warga ini juga meminta agar kepala PLN Rayon Bangko dicopot atas persoalan pemadaman listrik yang terjadi.
Pendemo beranggapan sering padamnya listrik ditempat mereka lantaran ulah kesengajaan PLN. Mereka berharap setelah aksi demo dilakukan tidak pernah terjadi lagi pemadaman listrik terus menerus yang mereka rasakan.
Dalam aksi ini, warga juga menyampaikan kecaman terhadap PLN. Karena sering terjadinya pemadaman listrik membuat barang elektronik mereka pada rusak dan beban biaya pembayaran yang membengkak.
Pendemo juga minta agar PLN menghentikan pemadaman listrik bergilir ini, sebab pemadaman ini sudah tidak bisa ditolerir lagi. Sehingga akibat pemaeaman listrik banyak alat ektronik dirumah warga rusak, mana beban tarif pembayaran listrik juga membengkak
“Sudah setiap hari listrik ini padam atau sering terjadinya mati lampu. Ada 4 kecamatan yang lampunya sering mati. Ini sudah tidak bisa di toleransi lagi. Mana pemadaman ini juga tidak ada pemberitahuan sama sekali, itu yang sangat kami sesalkan dan keluhkan. Apalagi pemadaman listrik ini sudah terjadi dalam jangka waktu yang sangat lama,” kata Ketua Koordinator Aksi, Muchlisin, Senin (8/11/2021).
Tidak hanya itu, Muchlisin juga sebut, bahwa pernah pemadaman listrik ini sampai 3 hari lamanya hingga membuat warga kesulitan dalam beraktifitas. Maka dengan kejadian itu, para pendemo menuntut agar pihak PLN menyelesaikan persoalan itu atau copot Manager PLN Rayon Bangko.
“Persoalan ini sudah kami sampaikan di DPRD, sudah kami terangkan. Ini sudah membuat kami para warga sangat merasa mengeluh atas pemadaman itu. Jika tidak bisa diatasi hingga Desember ini maka kami minta copot dan ganti Manager PLN Rayon Bangko atau tidak kami akan demo lebih banyak lagi,” ujar Muchlisin.
Sementara, Manager PLN Rayon Bangko Zera menyebut bahwa PLN kini telah menerima atas keluhan warga terkait pemadaman listrik di empat kecamatan di Merangin Jambi.
Ia pun menyampaikan jika pemadaman yang terjadi karena adanya gangguan sehingga PLN terpaksa memadamkan aliran listrik demi menghindari resiko lebih tinggi.
Namun, pihak PLN juga menerima atas permintaan warga untuk menyelesaikan persoalan gangguan listrik atau pemadaman yang terjadi di empat kecamatan itu hingga batas waktu yang telah ditentukan oleh warga.
“Insyallah kita siap menyelesaikan persoalan ini, dan insyallah kita akan laksanakan sampai batas waktu yang ditentukan itu,” ujar Zera kepada wartawan. (Fer)
Discussion about this post